Cara aktivasi Office 2016

Cara Aktivasi Office 2016

Bismillahirrahmanirrahim, Cara aktivasi Office 2016 – Microsoft Office adalah fitur pada Microsoft yang sudah pasti sangat populer. Software ini menyediakan lahan bagi kamu untuk membuat dokumen terutama menunjang dalam pekerjaan kantor. Kini fitur Microsot Office sudah bisa diupgrade hingga Microsoft Office 2019. Namun, banyak yang menilai fitur Microsoft Office 2016 masih menjadi yang terfavorit hingga saat ini.

Setelah menyetel atau menginstal Microsoft Office 2016, kamu perlu juga melakukan aktivasi pada fitur ini. Apabila tidak dilakukan aktivasi, fitur Ms. Office 2016 ini tidak bisa digunakan secara utuh dan akan muncul beberapa masalah seperti terjadinya perubahan pada file yang disimpan, muncul notifikasi permintaan product key, dan gangguan lainnya. Oleh karena itu sangat penting bagi kamu untuk melakukan aktivasi pada fitur Microsoft Office-mu. Berikut ini merupakan beberapa cara aktivasi office 2016 yang praktis dan jitu:

Cara Aktivasi Office 2016 Tanpa Software

Jika kamu telah memiliki product key resmi dari Microsoft, maka kamu tidak perlu lagi software untuk melakukan aktivasi. Microsoft Office 2016 ini bisa kamu setel dan aktivasi pada Windows 7, 8, dan 10. Langkah-langkah dibawah ini adalah cara aktivasi office 2016 tanpa menggunakan bantuan software:

1. Untuk melakukan pengaktifan kamu perlu membuka salah satu program Microsoft Office, misalnya Microsoft Word atau Microsoft Excel.
2. Setelah membuka jendela Word atau Excel klik tombol activate yang muncul.
3. Kemudian akan terbuka jendela untuk memasukkan 25 digit product key (Enter your product key).

Cara Aktivasi Office 2016 Tanpa Software

4. Masukkanlah 25 digit product key resmi yang telah kamu dapat dari retail komputer kemudian klik continue.
5. Klik perintah Redeem Online, setelah hal ini kamu harus login secara online pada akun microsoft. Kamu bisa membuatnya terlebih dahulu apabila belum memiliki akun. Dalam hal ini kamu memerlukan koneksi Internet.
6. Proses ini hampir selesai, dan setelahnya kamu hanya perlu mengklik Finish Activation.
7. Cara aktivasi Office 2016 tanpa software ini telah sukses dilakukan secara online.

Baca juga: Cara mengatasi product activation failed

Cara Aktivasi Office 2016 Secara Permanen Tanpa Product Key

Cara pengaktifan tanpa menggunakan software ini sangat mudah, namun kamu perlu product key untuk mengaktifkan Ms. Office 2016 pada laptop atau PC-mu. Namun tidak perlu khawatir ada cara lainnya untuk melakukan aktivasi Office 2016 tanpa product key. Langkah-langkah yang dilakukanpun juga terbilang sederhana dan mudah dilakukan.

  1. Aktivasi Microsoft Office 2016 secara permanen tanpa product key ini akan membutuhkan software pendukung. Dalam hal ini kamu bisa menggunakan File Batch.
  2. Bukalah jendela URL /1click.txt. setelah membuka halaman tersebut kamu akan menemukan kode. Salinlah semua kode yang terdapat pada link URL tersebut.
  3. Setelah menyalin kode tersebut. Bukalah aplikasi notepad dan tempel (paste) kode tersebut pada fitur notepad. Agar lebih mudah, berilah nama dari file tersebut 1click.cmd, kemudian klik tombol save atau simpan.
  4. Apabila file telah tersimpan pada komputer. Klik kanan pada bagian tersebut, akan muncul beberapa pilihan. Pilihlan dan klik run as administrator.
  5. Dengan otomatis proses aktivasi akan berjalan melalui command prompt. Kamu hanya perlu menunggu hingga proses aktivasi selesai.
  6. Apabila proses aktivasi telah selesai dilakukan maka akan muncul tulisan “Product Activation Successfully”.

Cara Aktivasi Office 2016 Dengan KMS Auto

Selain menggunakan file batch, kamu juga bisa melakukan aktivasi Microsoft Office 2016 dengan menggunakan software KMS Auto. Dengan software KMS Auto Lite, kamu bisa mengaktifkan fitur Office secara permanen tanpa harus memasukkan product key. Namun, ada hal penting yang harus kamu perhatikan, apabila kamu ingin melakukan aktivasi dengan menggunakan software tertentu. Sebelum kamu membuka aplikasi software yang telah diunduh. Terlebih dahulu kamu harus menonaktifkan Windows Defender pada Laptop atau PC, karena biasanya Windows Defender akan mendeteksi software tersebut sebagai pengganggu atau virus. Langkah-langkah yang perlu dilakukan untuk cara aktivasi office 2016 dengan KMS Auto adalah sebagai berikut:

1. Bukalah aplikasi KMS Auto Lite yang telah diunduh pada Laptop atau PC. Ekstrak file rar KMS Auto pada Laptopmu.
2. Setelah diekstrak, akan muncul jendela dengan dua pilihan KMSAuto dan KMSAuto x64. Apabila PC yang kamu gunakan adalah Microsoft dengan versi 32 bit, maka pilihlah KMSAuto. Dan jika PC atau laptop yang kamu gunakan adalah versi 64 bit, maka klik KMSAuto x64.
3. Setelah memilih salah satu berdasarkan bit version, klik kanan dan pilih run as administrator.

Cara Aktivasi Office 2016 Dengan KMS Auto

4. Pada pilihan jendela utama atau main windows pada KMS Auto Lite, pilihlah Instal GVLK, kemudian berikan centang pada kolom forcibly, lalu klik windows keys-nya.

Klik Instal GVLK

5. Tunggulah beberapa saat. Jika muncul pesan “Key Installed Successful”, maka tandanya instalasi yang dilakukan berhasil. Kemudian, pilihlah activate windows untuk melakukan aktivasi.

Pilih Activate Windows

6. Setelah menunggu sejenak, maka akan muncul tanda pesan “activation successful” yang artinya proses aktivasi office 2016 telah selesai dilakukan.

Mudah bukan? Seperti yang telah dijelaskan juga sebelumnya bahwa dengan menggunakan software tertentu, seperti KMS Auto kamu bisa melakukan cara aktivasi office 2016 tanpa memerlukan serial number atau product key.

Cara Aktivasi Office 2016 Dengan KMS Pico

Alternatif software lainnya yang bisa kamu gunakan untuk melakukan cara aktivasi office 2016 secara offline dan tanpa serial number adalah aplikasi KMS Pico. Jenis tools activator ini dapat dengan mudah kamu unduh secara gratis di Internet. KMS Pico sering menjadi software favorit karena penggunaannya yang mudah dan sederhana. Langkah-langkah yang harus kamu lakukan untuk mengaktifkan office 2016 dengan KMS Pico adalah sebagai berikut.

1. Lakukanlah pengnonaktivan antivirus bawaan pada laptop atau PC-mu, seperti Windows Defender, agar KMS Pico yang sudah disetel atau diinstal tidak terdeteksi sebagai virus atau gangguan.
2. Bukalah file KMS Pico, kemudian ekstrak file rar nya pada sistem komputermu.
3. Setalah mengekstrak file, klik kanan pada file tersebut dan pilihlah run as administrator.

Cara Aktivasi Office 2016 Dengan KMS Pico

4. Proses pengaktifan microsoft office 2016 akan berlangsung secara otomatis. Hal tersebut akan ditandai dengan munculnya layar Extracting. Jika proses ini telah tuntas atau selesai maka dengan otomatis pula jendela Extracting akan ter-close.
5. Cara aktivasi office 2016 dengan KMS Pico telah sukses dilakukan. Kamu bisa menggunakan Microsoft Office 2016 tanpa adanya notifikasi permintaan aktivasi lagi.

Baca juga: Cara melakukan aktivasi Windows 10

Meskipun terlihat memiliki langkah yang mudah, namun ada beberapa masalah yang harus kamu ketahui dan mungkin akan timbul ketika kamu melakukan aktivasi office 2016 dengan menggunakan software tertentu. Biasanya gangguan tersebut muncul dari aplikasi antivirus seperti Smadav (yang telah terinstal dan terupdate) atau antivirus bawaan pada laptop atau komputer seperti windows defender. Oleh karena itu adalah suatu hal yang sangat disarankan untuk menonaktifkan sementara antivirus yang terdapat pada laptop atau PC-mu.

Agar proses aktivasi lebih lancar dan tidak menimbulkan script error. Setelah proses tersebut selesai atau tuntas, kamu bisa mengaktifkan kembali antivirus yang terdapat pada laptop atau PC. Itulah beberapa cara aktivasi office 2016 yang sangat direkomendasikan dan bisa kapan saja kamu coba untuk aplikasikan secara online maupun offline. Dengan menggunakan Microsoft Office 2016, produktivitas dalam mengelola dokumen bisa semakin menjadi lebih mudah namun tetap canggih. Semoga bermanfaat!

Turiman Brutos

Halo, Saya adalah penulis artikel dengan judul Cara Aktivasi Office 2016 yang dipublish pada January 21, 2022 di website Sudut PC

Artikel Terkait

Leave a Comment